Polisi menunjukkan kaca mobil yang pecah akibat amuk massa saat digelar operasi yustisi PPKM darurat.
Sumber :
  • Antara

Sempat Ricuh, Patroli Petugas Tanjung Perak Tetap Berjalan

Senin, 12 Juli 2021 - 20:04 WIB

Surabaya, Jawa Timur – Aparat Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya terus melakukan pendekatan persuasif kepada warga Bulak Banteng pascakerusuhan penerbitan jam malam yang berbuntut  pengrusakan mobil Patroli Lantas Kenjeran oleh warga.

Kondisi di kawasan Jalan Bulak Banteng Raya kini mulai kondusif, warga sudah beraktivitas seperti biasanya. Bahkan, sejumlah tempat  nongkrong seperti warung kopi kini telah mentaati protokol kesehatan selama pelaksanaan PPKM Darurat.

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum, mengajak warga untuk taat terhadap prokes selama PPKM Darurat. Dalam kesempatan tersebut, AKBP Ganis pun sempat membagi-bagikan masker kepada warga.

Selain mengajak warga untuk taat terhadap prokes dalam pelaksanaan PPKM darurat, petugas berbahasa Madura pun dilibatkan dalam memberikan pemahaman kepada warga  tentang situasi meningkatnya kasus Covid-19 di kawasan dominan etnis Madura ini.

"Kita terus melakukan sosialisasi dan edukasi ke masyarakat dan alhamdulillah mendapat sambutan baik. Dengan panutan kita disini menggunakan bahasa daerah merasa dekat antara kami dengan masyarakat." ujar AKBP Ganis Setyaningrum.

Warga Bulak Banteng kini semakin tertib dengan dilibatkannya sejumlah tokoh masyarakat dalam memberikan pemahaman terkait PPKM Darurat.

Peristiwa pengrusakan mobil patroli lantas Polsek Kenjeran saat melakukan patroli jam malam disayangkan warga, kericuhan terjadi karena adanya kesalahpahaman.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral