Dinkes DKI: Dua RT di Krukut dan Pasar Manggis Zona Merah Covid-19.
Sumber :
  • ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

Dinkes DKI: Dua RT di Krukut dan Pasar Manggis Zona Merah Covid-19

Selasa, 25 Januari 2022 - 14:14 WIB

Jakarta - Dinas Kesehatan DKI Jakarta mencatat ada dua Rukun Tetangga (RT) di Jakarta yang masuk zona merah Covid-19 karena ada lebih dari 10 kasus aktif.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan DKI pada Corona.Jakarta.go.id yang dipantau di Jakarta, Selasa, zona merah itu berada di RT010/RW002 Kelurahan Krukut Kecamatan Taman Sari Jakarta Barat, serta RT007/RW001 Kelurahan Pasar Manggis Kecamatan Setiabudi Jakarta Selatan.

Rinciannya, di RT010/RW002 Kelurahan Krukut, Jakarta Barat, terdapat 15 kasus aktif yang tersebar di tujuh rumah. Kemudian, di RT007/RW001 Kelurahan Pasar Manggis, Jakarta Selatan, terdapat 10 kasus aktif tersebar di enam rumah.

Dinas Kesehatan DKI mencatat, hingga Selasa (25/1/2022), terdapat 1.652 RT masuk zona rawan dengan kategori kuning, oranye, dan merah, termasuk dua RT zona merah, dari total 30.470 RT di DKI.

Adapun rinciannya, di Jakarta Pusat terdapat 239 RT zona rawan, Jakarta Timur (296), Jakarta Barat (444), Jakarta Selatan (443), Jakarta Utara (230).

DKI mencatat hanya Kabupaten Kepulauan Seribu yang nihil RT rawan Covid-19.

RT Zona Rawan merupakan RT yang memiliki tingkat risiko tinggi penularan Covid-19. Data RT rawan tersebut menjadi dasar perhitungan penerapan Wilayah Pengendalian Ketat (WPK) periode 24-30 Januari 2022.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral