Ketua Umum Rampai Nusantara, Mardiansyah Semar.
Sumber :
  • Istimewa

Gelar Rakernas ke-II, Rampai Nusantara Bakal Kawal Program Strategis Prabowo-Gibran

Senin, 26 Agustus 2024 - 22:34 WIB

Dalam menyongsong masa depan kita harus memiliki pondasi kuat atas dasar nilai kesejahteraan, persatuan, dan semua memiliki peran penting dalam pembangunan tanpa terkecuali. Mari kita jaga semangat kebersamaan dengan baik mengedepankan kepentingan rakyat dan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa," tuturnya.

Lebih lanjut, Semar mengatakan pihaknya juga akan membahas dinamika pemilihan kepala daerah yang akan dilakukan beberapa bulan mendatang. 

"Agenda utama kita dalam rapat kerja nasional kali ini dan salah satunya menyikapi situasi politik yaitu dalam tahapan Pilkada. Rampai Nusantara akan memberikan peran secara aktif untuk memberikan kontribusi yang real terhadap kontestasi Pilkada agar damai," kata dia.

Bagaimanapun kerasnya kontestasi politik dalam Pilkada 2024 serentak, Mardiansyah mengajak semua pihak untuk mengedepankan kebersamaan dan kerukunan.

"Kita sebagai sesama anak bangsa harus bersatu untuk membangun bangsa Indonesia lebih maju dan sejahtera jauh di atas kepentingan kelompok. Kepada para calon kepala daerah yang akan bertarung kedepankanlah persatuan, kedepankanlah kebersamaan. Karena bagi kita memang itu yang paling utama," paparnya.

Dalam Rakernas ke-II Rampai Nusantara, Mardiansyah juga mengaku akan terus menggodok agar program makan bergizi untuk anak-anak sekolah lebih dimatangkan dan juga turut melibatkan generasi muda.

"Dalam rakernas ini kita juga akan memberikan penghargaan, kepada Gibran sebagai tokoh inspiratif karena bisa menerobos generasi muda menjadi pimpinan nasional. Kemudian untuk penghargaan tokoh pembaruan kita berikan kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo," pungkasnya. (raa)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral