- istimewa - tvOne
Buntut Laporkan Dedi Mulyadi, Iptu Rudiana Kena Cibir Praktisi Hukum: Mau Ngelaporin Apaan?
“Kang Dedi politisi, enggak ada masalah. Kalau mau dilaporin, saya justru mempertanyakan, mau ngelaporin apaan?” tanya Herwanto.
Sebelumnya diberitakan, Iptu Rudiana akhirnya muncul di hadapan publik dalam konferensi pers yang digelar oleh Tim Hotman 911, selalu kuasa hukum keluarga Vina, di salah satu keraton di Cirebon, Selasa (30/7/2024).
Kehadiran Iptu Rudiana bersama kuasa hukumnya dengan tim kuasa hukum keluarga Vina, Hotman Paris dan kawan-kawan menjadi menarik.
Sebab Hotman Paris sempat berseteru dengan Iptu Rudiana, karena tidak berani muncul dan menjelaskan semua tudingan bahwa dia sudah merekayasa kasus pembunuhan Vina dan Eky sehingga menjerat 8 tersangka.
Bahkan, konferensi pers itu juga dihadiri oleh Marliana, kakak kandung Vina dengan didampingi Hotman Paris,
Keduanya bersama tim hukum menjawab semua pertanyaan yang diajukan oleh media terkait perkembangan terbaru dalam kasus Vina Cirebon, terutama terkait sidang Peninjauan Kembali Saka Tatal, salah satu mantan terpidana.
"Ya, jadi, ini dadakan. Kita yang ingin konferensi pers di Cirebon dihubungi oleh Pak Rudiana minta bertemu, ya sudah sekalian saja debat di sini," kata Hotman Paris, Ketua Tim Kuasa Hukum Keluarga Vina. (aag)