Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid (tengah) di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Rabu (24/7/2024)..
Sumber :
  • Syifa Aulia/tvOnenews.com

Tak Persoalkan Sohibul Iman, PKB Minta Koalisi Pilgub Jakarta Diresmikan Dulu

Rabu, 24 Juli 2024 - 20:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menegaskan partainya tidak ada masalah dengan Sohibul Iman selaku cawagub yang diusung PKS di Pilgub Jakarta.

Hal ini menanggapi soal alasan PKB belum juga mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai cagub di Pilgub Jakarta 2024.

Jazilul mengatakan pihaknya ingin agar koalisi untuk Pilgub Jakarta dibentuk terlebih dahulu. 

Baru kemudian membahas terkait cagub-cawagub yang akan diusung.

“Kita tidak ada soal dengan pak sohibul iman. Pak sohibul iman pks juga teman kita. Maksudnya ini koalisi belum terbentuk paten gitu, kalau koalisinya sudah paten barulah kita ngomong siapa gubernur dan calon wakil gubernurnya,” jelas Jazilul di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Rabu (24/7/2024).

“Kalau di by pass nanti kan enggak enak dengan partai koalisi yang baru masuk,” sambungnya.

Dia menegaskan PKB akan tetap mendukung Anies sebagai cagub Jakarta 2024. 

Kendati demikian, pihaknya menilai antara PKB, NasDem dan PKS perlu bertemu segera.

“Alhamdulillah NasDem sudah mendukung Pak Anies, PKS dengan Mas Anies, PKB dengan Mas Anies. Artinya makin besar. Cuman cara mengambil keputusannya yang masih belum, ya biasanya kan cara ngambilnya duduk bersama gitu,” jelas Jazilul.

Diketahui, PKS telah resmi mengusung Anies dan Sohibul Iman sebagai cagub cawagub di Pilgub Jakarta 2024.

Di sisi lain, DPP PKB belum juga mendeklarasikan Anies sebagai cagub Jakarta 2024. 

Padahal, DPW PKB sudah resmi mendeklarasikan mengusung Anies sebagai cagub di Pilgub Jakarta.

Kemudian, Partai NasDem juga telah resmi mengusung Anies sebagai cagub Jakarta. Sementara, cawagub yang didukungnya belum diketahui. (saa/muu)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral