Ratusan mahasiswa Politeknik Harapan Bersama (Poltek Harber) hadiri kegiatan talkshow inspiratif bersama 5 public figure dalam program KASIMAHASISWA..
Sumber :
  • Istimewa

Sudirman Said Hingga Dery Kasisolus Bagikan Rahasia Sukses pada Mahasiswa

Rabu, 24 Juli 2024 - 08:06 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Mahasiswa Politeknik Harapan Bersama (Poltek Harber) menghadiri kegiatan talkshow inspiratif bersama 5 public figure dalam program KASIMAHASISWA yang diselenggarakan di Aula Poltek Harber, Senin (22/7/2024).

Program KASIMAHASISWA menghadirkan tokoh-tokoh nasional, antara lain Dery CEO Kasisolusi, Sudirman Said Menteri ESDM 2014-2016, Coach Rene, Vikra Ijas Co-Founder dan CEO KitaBisa, serta Mohammad Syahrial Presiden Direktur PT Tamaris Hidro.

Direktur Poltek Harber, Agung Hendarto mengaku senang karena kali ini Poltek Harber dihadiri oleh tokoh-tokoh nasional dengan pengalaman yang luar bisa, harapannya dapat memberikan motivasi dan inspirasi kepada mahasiswa.

“Saat ini Poltek Harber sedang mengembangkan beberapa hal antara lain pengembangan kurikulum dan Tri Dharma Perguruan Tinggi, manajemen kampus, kultur kampus dan juga profil kampus yang baik. Selain itu, sebagai kampus vokasi menerapkan pembelajaran Project Based Learning (PBL) yang mengutamakan projek dan praktik," ujar Agung dalam keterangannya, Rabu (24/7/2024).

Dery CEO Kasisolusi berbagi ilmu tentang inovasi dan kreativitas di era digital.

Di era digital ini kita semua bisa meraih cuan meskipun sambil rebahan, artinya semua bisa sukses di era digital sekarang, semua bisa membuat konten dengan mudah dan menghasilkan cuan.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
10:31
01:52
01:42
02:09
03:10
05:44
Viral