Banjir di wilayah Jakarta Barat, Sabtu (6/7/2024).
Sumber :
  • ANTARA

Hujan Guyur Jakarta di Akhir Pekan, Sejumlah Wilayah Alami Banjir

Sabtu, 6 Juli 2024 - 15:16 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Hujan yang melanda Jakarta pada Sabtu (6/7/2024) membuat sejumlah wilayah mengalami banjir.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat sebanyak 5 RT terdampak banjir, di antaranya disebabkan oleh luapan sungai, pasang laut, hingga curah hujan.

"Genangan saat ini mengalami kenaikan yang sebelumnya terjadi di dua RT menjadi lima RT atau 0.016 persen dari 30.772 RT yang ada di DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji di Jakarta, Sabtu.

Adapun rincian dari lima RT yang tergenang, dua RT berada di Kelurahan Pluit, Jakarta Utara dengan ketinggian 10 centimeter yang disebabkan naiknya permukaan air laut ke pemukiman.

Kemudian dua RT di Kelurahan Sukabumi Selatan, Jakarta Barat dengan ketinggian 50 centimeter yang dikarenakan meluapnya Kali Sekretaris.

Terakhir satu RT di Kelurahan Gandaria Utara dengan tinggi 30 centimeter yang disebabkan curah hujan yang tinggi.

"BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah  berkoordinasi  dengan Dinas Sumber Daya Air, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk menyedot genangan," kata Isnawa.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:46
01:57
09:29
02:21
02:42
37:55
Viral