Sandra Dewi usai menjalani pemeriksaan kedua sebagai saksi kasus korupsi PT Timah.
Sumber :
  • Istimewa

Periksa Sandra Dewi dan Para Istri Tersangka Kasus Korupsi PT Timah, Kejagung RI Telusuri Jejak Pencucian Uang

Kamis, 16 Mei 2024 - 01:15 WIB

Namun, Kejagung RI diketahui tak hanya memeriksa Sandra Dewi yang berstatus sebagai istri dari Harvey Moeis.

Didapati istri dari para tersangka lainnya turut diperiksa Kejadung RI terkait tindak pidana korupsi yang dilakukan suaminya.

“Memeriksa dua orang Tersangka dan 11 orang saksi, yang terkait dengan perkara,” kata Kapuspenkum Kejagung RI, Ketut Sumedana dalam keteranganya, Jakarta, Rabu (15/5/2024).

Ketut menuturkan istri para tersangka kasus korupsi IUP PT Timah itu diperiksa dalam waktu yang berbeda.

Ketut mengungkap para istri dari tersangka kasus korupsi itu yakni Sandra Dewi (SD), EK, RS, AG, DSA, ALY, ECS.

“Serta 11 orang saksi di antaranya Sdri. SD, EK, RS, AG, DSA, ALY, ECS yang merupakan istri para tersangka,” kata Ketut.

Di sisi lain, Ketut enggan membeberkan identitas para istri dari tersangka korupsi yang diperiksa Kejagung RI.

Hanya nama Sandra Dewi yang santer diperbincangkan publik diperiksa Kejagung RI sebagai saksi terkait kasus korupsi suaminya itu.

Diketahui, Kejagung RI telah menetapkan 21 tersangka dalam perkara tindak pidana korupsi tata niaga di IUP PT Timah.

Berita Terkait :
1
2
3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:59
05:24
02:29
01:42
01:43
08:03
Viral