- Istimewa
Berbagi Kebaikan Santunan untuk Pondok Pesantren dan Ratusan Anak-Anak Yatim di Momen Lebaran 2024
Tidak hanya memberikan santunan untuk pondok pesantren dan yayasan panti asuhan, tim Evalube juga berkeliling memberikan makanan berbuka puasa kepada ratusan mekanik bengkel yang tersebar di enam kota besar tersebut.
Dalam pelaksanaan kegiatan ini Evalube juga bekerjasama dengan komunitas dengan para bikers dari komunitas Gila Motor yang ikut bahu membahu berbagi untuk memberikan makanan berbuka puasa kepada mekanik bengkel seperti yang dilaksanakan di kota Kediri.
“Kami keluarga besar Evalube memanfaatkan momentum Ramadan ini, untuk menyebarkan energi positif dengan menyebarkan kebaikan kepada sesama. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat kepada mereka yang membutuhkan dan menjadi sarana untuk berbagi kebahagiaan, sehingga keberadaan Evalube dapat dirasakan langsung oleh masyarakat sekitar.” tuturnya.
Berikut rangkaian kegiatan yang sudah terlaksana di enam kota besar mulai 15 Maret – 1 April 2024, yakni:
1. Santunan kepada anak – anak yatim piatu di Panti Asuhan Al – Marhamah, Medan diwakili oleh Area Sales Manager Evalube Region 1, Ferry Saleh didukung oleh distributor resmi PT Capella Patria Utama.
2. Santunan kepada anak – anak yatim piatu di Panti Asuhan Siti Balqis, Palembang diwakili oleh Area Sales Manager Evalube Region 2, Muhammad Ridha didukung oleh distributor resmi PT Capella Patria Utama.
3. Donasi dan Santunan kepada Panti Asuhan Al Arif, Serang yang secara simbolis diberikan oleh Area Sales Manager Evalube Region 3, Abdul Mutholib didukung oleh distributor resmi PT Nusantara Sidhayatra.