Tol Trans Jawa.
Sumber :
  • Instagram @pupr_bpjt

Info Mudik Tarif Terbaru Tol Trans Jawa Golongan I Periode Idul Fitri 2024, Netizen Teriak Diskon

Sabtu, 30 Maret 2024 - 00:08 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Info mudik, bagi warga yang akan melangsungkan mudik Hari Raya Idul Fitri 2024 baiknya mencatat besaran tarif Tol Trans Jawa Golongan I saat ini.

Terlebih para pemudik semestinya memastikan saldo E-Toll yang dimiliki mencukupi untuk perjalanan menuju kampung halaman.

Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) merilis tarif tol Trans Jawa terbaru melalui akun instagram @pupr_bpjt.

Dalam akun tersebut, BPJT turut mengimbau para pemudik untuk memastikan saldo E-Toll mencukupi sebelum melakukan perjalanannya.

"Jangan lupa isi saldo kartu uang elektronik (E-Toll) yang cukup sesuai tujuan perjalanan ya..dilebihin juga boleh saldonya," tulis deskripsi akun tersebut dilihat pada Jumat (29/3/2024).

"Jangan sampai kehabisan saldo uang elektronik menghindari antrean di gerbang tol ya!," lanjut deskripsi akun tersebut.

Lantas unggahan itu pun turut dibanjiri komentar dari para warganet ataupun netizen.

Tak jarang komentar yang datang dari para netizen berkaitan dengan permintaan diskon tarif Tol Trans Jawa Golongan I pada musim mudik Hari Raya Idul Fitri 2024 ini.

"Diskon tarif tol nya donk om," tulis akun @anotherasianman.

"Ga ada diskon min," tulis akun instagram @mazfik

"Ditunggu aja ya," jawab komentar dari akun @pupr_bpjt.

Berikut daftar terbaru tarif Tol Trans Jawa Golongan I :

1. Jakarta - Merak (via Tol Dalam Kota) Rp72.000

2. Jakarta - Cirebon (via Palimanan - Kanci) Rp159.500

3. Jakarta - Pejagan (via Kanci - Pejagan) Rp191.000

4. Jakarta - Semarang (via Semarang ABC) Rp427.000

5. Jakarta - Jogja (via Tol Semarang - Solo exit Boyolali) Rp507.000

6. Jakarta - Solo (via Tol Solo - Ngawi exit Solo/Ngemplak) Rp524.000

7. Jakarta - Surabaya (via Tol Surabaya - Mojokerto exit Mojokerto) Rp834.500

8. Jakarta - Probolinggo Timur (via tol Pasuruan - Probolinggo exit Gending) Rp943.000. (raa)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:20
11:03
03:07
02:21
02:51
02:02
Viral