Sujiwo Tejo.
Sumber :
  • Youtube Indonesian Lawyer Club

Sujiwo Tejo Sebut Puasa Tapi Tak Salat, Begini Respon Ustaz Das’ad Latif

Rabu, 27 September 2023 - 11:40 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Budayawan Sujiwo Tejo bertanya kepada Ustaz Das’ad Latif tentang hubungan salat dan perilaku salat. Layaknya penampilannya, ia memiliki pribadi yang unik, kreatif, dan sederhana. 

Pun dalam berpendapat dan berbahasa, budayawan tersebut kerap menyampaikan pemikirannya dengan apa adanya.

Seperti baru-baru ini, Sujiwo Tejo sedang bertukar pikiran dalam sebuah wawancara di stasiun TV swasta yang mengundang Ustaz Das’ad Latif.

Dalam wawancara tersebut, Sujiwo Tejo bertanya tentang hubungan salat dan perilaku korupsi kepada Ustaz Das’ad. Menurutnya, banyak koruptor yang salat, tapi masih saja korupsi.

"Allah tidak mencampurkan antara hak dan batil, salatmu beda, puasamu beda, maksiatmu beda. Sehingga Allah hadirkan dua malaikat Raqib dan Atid. Allah Maha Adil, maka ditimbanglah nanti mana yang lebih banyak kebaikanmu atau keburukanmu. Kalau dia baik amalnya tapi tidak ada salatnya sia-sia,” tutur Ustaz Das'ad Latif. 

Dalam wawancara yang sama, Sujiwo Tejo mengaku bahwa dirinya kerap lalai untuk salat lima waktu. 

“Puasa saya lakukan, semua saya lakukan, kecuali salat,” ucapnya, dilansir dari akun TikTok Indonesian Society, Rabu (27/9/2023). 

Ustaz Das’ad Latif lantas menjelaskan asal-usul perintah salat. Dia juga menjelaskan mengapa Allah SWT memanggil langsung utusanNya untuk mendapatkan perintah salat karena ibadah tersebut adalah yang paling penting bagi umat muslim. 

Ia juga menyebut, ketika salat, hamba akan merendahkan diri di hadapan Tuhannya. Ketika bersujud, orang akan merendahkan satu-satunya bagian tubuh yang menjadi harga diri tertingginya yakni kepala, setara dengan kakinya sendiri.

Maka, lanjut Ustaz Das’ad Latif, salat merupakan sebuah pengakuan seorang manusia untuk mengagungkan Allah SWT. 

“Ketika kita salat, anggota tubuh yang paling mulia, kepala, rendahkan seperti kakimu,” pungkas Ustaz Das’ad Latif. (mg10/ree)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral