Dirut Bulog Budi Waseso dan Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi, di Pasar Perumnas Klender, Jakarta Timur, Senin (28/8/2023)..
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Abdul Gani Siregar

Kepala Bapanas Bantah Pemerintah Larang Impor Beras, Arief Prasetyo: Bulog Jatahnya 1,2 Juta Ton

Senin, 28 Agustus 2023 - 13:51 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas), Arief Prasetyo Adi tegaskan bahwa tidak ada pemerintah melarang melakukan impor beras.

"Tahun ini ada penugasan 2 juta ton, bukan enggak ada. Jadi pemerintah itu ingin meningkatkan food reserves," kata Arief, di Pasar Perumnas Klender, Jakarta Timur, Senin (28/8/2023).

Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa cadangan pangan berupa beras ini khusus diberikan kepada BUMN untuk melakukan intervensi.

"Memang pada saat semester 2 produksi kita itu pastinya turun di bawah semester 1. Jadi semester 2 sudah pasti turun," tukasnya.

Terlebih adanya fenomena kekeringan El Nino yang memberikan dampak hingga tiga bulan ke depan. Kendati masih dapat melakukan penanaman padi di daerah yang memiliki water reservoir, kecuali di daerah irigasi teknis.

"Nah, food reserves ini kita sudah menentukan bahwa Bulog itu 1,2 juta ton beras tetapi karena kita tahu bahwa ke depan ini supaya juga kita punya jaga-jaga untuk 14 Februari ada Pemilu, tanggal 9 April 2024 peak season," tandas dia.

Sebelumnya, Direktur Utama Badan Urusan Logistik (Bulog), Budi Waseso atau akrab disapa Buwas mengimbau agar tidak melakukan penimbunan beras. Hal ini disebabkan Bulog sendiri sudah memiliki 1,6 juta ton beras.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral