Deputi Bidang Perlindungan Khusus Anak, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) Nahar..
Sumber :
  • tvOnenews - Rika Pangesti

Balita di Samarinda Positif Narkoba, KemenPPPA Koordinasi dengan BNN

Rabu, 14 Juni 2023 - 20:15 WIB

"Tentu ada beberapa hal yang bisa direkomendasikan bahwa ini kasus tidak simpel ini karena berkaitan dengan jaringan narkoba. Lalu kita berharap tidak berdampak panjang pada anak. Itu tadi jadi pemulihan secara jangka panjang atau cukup itu perlu dilakukan," tutur Nahar.

"Bisa jadikan anak dan ibu itu disasar lagi oleh pihak-pihak tertentu. Ini juga harus mendapat perlindungan," tambahnya.

Nantinya, kata Nahar, anak tersebut akan diberikan bantuan oleh Pemerintah melalui KemenPPPA.

"Kami kan sistemnya di daerah itu terkait dengan layanan perlindungan perempuan dan anak. Oleh karena itu UPTD PPA di Samarinda sudah ikut serta melakukan upaya pendampingan," ungkapnya.

"Kecuali jika diperlukan kasus ini harus memenuhi unsur lintas provinsi atau lintas negara bahkan nanti tentu layanan akan ditingkatkan nanti ada intervensi," pungkas dia.

Perlu diketahui, Balita laki-laki berinisial N (3) di Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) positif narkoba usai minum pakai botol pemberian tetangga berinisial ST (51) yang kini ditetapkan tersangka. Polisi mengungkap botol tersebut ternyata bekas bong yang dipakai ST mengisap sabu.

"Botol minum itu jadi bong, (dipakai tersangka) malam sebelum kejadian," ungkap Kasat Reskrim Polresta Samarinda Kompol Rengga Puspo Saputro, Senin (12/6/2023).

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral