- Antara
Ganjar Bereaksi Usai Gibran Pertemukan Prabowo-Relawan Jokowi dan Nyatakan Dukungan di Pilpres 2024: Saya Bukan Penakut
Jakarta, tvOnenews.com - Bakal calon presiden (bacapres) dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menanggapi santai soal dukungan relawan Jokowi dan Gibran ke Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Enggak apa-apa," kata Ganjar di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Minggu (21/5/2023).
Ia juga mengaku tak gentar perolehan suaranya tergerus di Jawa Tengah, khususnya Solo.
"Saya bukan penakut," tegas Gubernur Jawa Tengah itu.
Sementara itu, Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengakui ada panggilan dari DPP PDIP usai agenda pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Jumat (19/5) malam.
"Saya Senin pagi (22/5) menghadap ke DPP, dipanggil jam 10.00 WIB," katanya di Solo, Sabtu (20/5/2023).
Menurut dia, pemanggilan tersebut dilakukan sendiri oleh Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto pagi tadi.
"Saya nggak pernah menghindar lho ya. Saya di sana cuma anak kecil, kader baru. Ditegur ya monggo," katanya.
Ia mengaku siap jika diberikan sanksi oleh partai akibat pertemuan tersebut. Meski demikian, ia memastikan pertemuan tersebut dilakukan dengan kapasitasnya sebagai Wali Kota Surakarta dan Prabowo sebagai Menteri Pertahanan.
Sedikitnya 15 kelompok relawan pendukung Jokowi dan Gibran Rakabuming hadir mendeklarasikan dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra dan bakal calon presiden Prabowo Subianto sebagai presiden di pilpres 2024 mendatang.