Evakuasi ABK Kapal Kargo Liberty 1 di perairan Buleleng, bali.
Sumber :
  • Tim tvOne

Tenggelam di Perairan Utara Bali, 9 ABK Kapal Kargo Liberty 1 Belum Ditemukan

Selasa, 26 Oktober 2021 - 19:35 WIB

Denpasar, Bali Terkendala cuaca yang kurang baik, Tim SAR Basarnas menghentikan pencarian terhadap 9 ABK KM Liberty 1, pada Selasa (26/10/2021) malam.

Menurut Humas SAR Denpasar, I Made Khirsna, Pencarian akan kembali dilakukan esok hari, Rabu (27/10/2021).

“Karena cuaca tidak mendukung, pencarian 9 ABK yang masih hilang akan dilanjutkan esok hari.” Jelas I Made kepada tvonenews.com.

Tim SAR Basarnas mengerahkan sekitar 22 orang kru, untuk mencari sembilan korban yang masih hilang. Pencarian sendiri akan dilakukan selama tujuh hari kedepan dengan menggunakan KM Arjuna 229.

Sebelumnya, Kapal kargo Liberty 1 bertolak dari Surabaya, Jawa Timur, menuju ke Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Jumat (22/10/2021) dini hari . Namun nahas, badai besar menghantam perairan utara Bali pada Sabtu (23/10/2021).

Kapal yang membawa 15 ABK tersebut pun ditemukan tenggelam di perairan utara Bali atau tepatnya di perairan Buleleng, Bali, pada Senin (25/10/2021) sekitar pukul 14.00 WITA dengan perkiraan koordinat 07 48'11.29' S- 115 28'58.16" E.

Tenggelamnya Kapal kargo Liberty 1 pertama kali ditemukan oleh Kapal Lct Dipasena 2 yang tengah berlayar menuju NTT, pada Senin (25/10/2021) sekitar pukul 21.30 WITA. Bahkan, saat menemukan bangkai kapal Liberty 1 yang telah tenggelam, Kapal Lct Dipasena 2 berhasil mengevakuasi 6 (enam) orang ABK Kapal yang berada di atas lifecraft dan mengaku ABK dari KM Liberty 1.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral