Anies Baswedan salat Jumat di Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya, Jumat (17/3/2023)..
Sumber :
  • Bim bim/tvOne

PKS Ungkap Alasan Koalisi Perubahan Batal Deklarasi

Kamis, 23 Maret 2023 - 21:06 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Departemen Politik DPP PKS Nabil Ahmad Fauzi mengungkapkan alasan partainya, NasDem, dan Demokrat batal deklarasi Koalisi Perubahan pada Rabu (23/3/2023) kemarin.

Menurut Nabil, pengunduran jadwal deklarasi Koalisi Perubahan itu terkait masalah teknis dan momentum.

“Ya hal itu problem teknis dan momentum saja,” ujar Nabil saat dihubungi, Kamis (23/3/2023).

Diketahui, rencana deklarasi Koalisi Perubahan itu akan berlangsung pada Rabu (22/3/2023) malam. 

Lokasi deklarasi itu juga telah disiapkan yaitu dilakukan di Sekretariat Koalisi Perubahan di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Informasi itu berdasarkan undangan resmi agenda deklarasi Koalisi Perubahan yang tersebar melalui pesan WhatsApp.

Nabil menjelaskan koalisi pilpres harus dipersiapkan dengan matang dan tidak terburu-buru. Hal ini juga menjadi alasan jadwal deklarasi Koalisi Perubahan mundur.

“Deklarasi koalisi bersama kan harus di persiapkan sebaik mungkin. Jadi kurang pas kalau terlalu terburu-buru,” bebernya.

Dia menambahkan baik PKS, NasDem, maupun Demokrat saat ini masih mempersiapkan koalisi yang akan mengusung Anies Baswedan capres 2024.

“Jadi sedang dipersiapkan,” imbuhnya.

Di sisi lain, Nabil tidak memberitahu kapan tanggal resmi deklarasi Koalisi Perubahan. (saa/muu)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral