Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika.
Sumber :
  • Antara

Ini Sederet Kendaraan Mewah Tersangka Kasus Korupsi BTS Bakti Kominfo yang Disita Kejagung

Senin, 13 Maret 2023 - 19:59 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kejaksaan Agung (Kejagung) RI telah menyita aset, uang dan mobil dan motor mewah milik saksi dan tersangka dalam kasus penyediaan infrastruktur Base Transceiver Station (BTS) 4G dan BAKTI Kementerian Komunikasi dan Informatika tahun 2020-2022.

Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Ketut Sumedana menjelaskan, penyitaan aset tersebut dalam rangka pemulihan keuangan negara.

"Tim Penyidik telah melakukan penyitaan terhadap aset berupa kendaraan dan uang dengan rincian sebagai berikut," kata Ketut saat jumpa pers, Senin (13/3/2023).

Beberapa aset yang disita Kejagung di antaranya berupa mobil mewah dan motor mewah seperti BMW X5, Lexus RX 300 hingga motor Ducati.

Berikut aset, uang dan kendaraan mewah milik saksi dan tersangka dalam kasus penyediaan infrastruktur Base Transceiver Station (BTS) 4G dan BAKTI Keminfo yang disita Kejagung;

Daftar kendaraan yang disita:
• 1 unit kendaraan berupa Mobil BMW X5
• 1 unit kendaraan berupa Mobil Toyota Innova Venturer
• 1 unit kendaraan berupa Mobil Lexus RX 300
• 1 unit kendaraan berupa Mobil Honda HRV
• 1 unit Motor Triumph
• 1 unit Motor Ducati
• 1 unit Motor BMW R 1250 GSA

Selain kendaraan mewah, adapun uang senilai Rp10 miliar milik saksi dan tersangka yang disita. Berikut daftar jumlahnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral