- Antara
Menlu Retno Hubungi Uni Eropa dan 7 Negara Ini Merespons Konflik Iran Vs Israel: Tidak Ada yang Diuntungkan dari Eskalasi
Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Retno Marsudi langsung menghubungi sejumlah pihak terkait ketegangan di Timur Tengah.
Merespons konflik Iran dan Israel, Menlu Retno menyerukan kepada Uni Eropa dan sejumlah negara agar saling menahan diri.
Menlu Retno mewakili sikap Indonesia memberikan pandangannya langsung kepada Josep Borrel selaku Kepala Kebijakan Luar Negeri dan Wakil Presiden (HRVP) Uni Eropa.
Menurutnya, tidak ada pihak yang diuntungkan atas ketegangan di Timur Tengah apabila tidak segera diredam.
"Senin malam (15/4), saya juga berkomunikasi dengan HRVP @JosepBorrellF dari @eu_commission tentang situasi yang mengkhawatirkan di Timur Tengah dan berbagi pandangan bahwa tidak ada yang akan diuntungkan dari eskalasi," tulis Retno pada akun X @Menlu_RI yang dikutip Selasa (16/4/2024).
Tak hanya itu, Menlu Retno juga menghubungi sejumlah negara di Timur Tengah dan di Eropa.