Rakyat Sudan menggelar protes di jalan guna menuntut Dewan Peralihan Militer (MTC) menyerahkan kekuasaan kepada pemerintah sipil..
Sumber :
  • Antara

Tentara Sudan dan Kelompok Paramiliter Pasukan Pendukung Cepat (RSF) Sepakat Perpanjang Gencatan Senjata Selama 72 Jam

Jumat, 28 April 2023 - 14:25 WIB

Ankara, tvOnenews.com - Tentara Sudan dan kelompok paramiliter Pasukan Pendukung Cepat (RSF) menyetujui untuk memperpanjang gencatan senjata kemanusiaan untuk 72 jam.

"Pemimpin tentara nasional setuju untuk memperpanjang gencatan senjata dengan masa tambahan 72 jam, berlaku mulai saat berakhirnya gencatan senjata saat ini," kata tentara nasional Sudan dalam sebuah pernyataan.

Dalam pernyataannya, tentara nasional menekankan bahwa "pemberontak harus mematuhi persyaratan gencatan senjata kali ini."

Tentara menuduh RSF "menyerang institusi militer dan tempat-tempat angkatan bersenjata, menyabotase fasilitas penting, dan membahayakan nyawa warga."

Selama perang berkecamuk, Kementerian Kesehatan Sudan melaporkan setidaknya 460 orang tewas dan lebih dari 4.000 orang mengalami luka-luka.(ant/chm)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
10:31
01:52
01:42
02:09
03:10
Viral