Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto.
Sumber :
  • tim tvone/Syifa

Waketum PAN Blak-blakan sebut Ada Parpol Non Parlemen Mau Gabung KIB

Selasa, 24 Januari 2023 - 22:58 WIB

Jakarta - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto secara blak-blakan sebut ada parpol lain yang akan bergabung ke Koalisi Indonesi Bersatu (KIB).

Menurut dia, parpol itu berasal dari non-parlemen. Dengan demikian, anggota KIB akan berjumlah menjadi empat partai.

“Iya, ada,” kata Yandri di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Selasa (24/1/2023).

Yandri menjelaskan ciri-ciri lainnya adalah parpol tersebut belakangan ini sering diajak bergabung dalam kegiatan KIB.

“Udah diundang-undang kan. Diundang, diajak ini, udah,” jelasnya.

Meski demikian, Yandri tidak bisa memastikan waktu untuk mengumumkan anggota baru KIB itu. Menurut dia, kemungkinan pengumuman pada Februari atau Maret 2023.

“Februari, bisa Maret,” tandas Yandri. 

- Gerak-Gerik PSI Dekati KIB

Diketahui, parpol non-parlemen yang sering terlihat berinteraksi dengan KIB adalah Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Dalam acara yang digelar politikus muda parpol anggota KIB misalnya, PSI ikut bergabung yang diwakilkak oleh Juru Bicara Dedek Prayudi alias Uki.

Acara itu bertajuk ‘AMPG Talks: Sistem Proporsional Tertutup Hambat Anak Muda Berkarya?’ di Studio Cikajang, Jakarta Selatan, 13 Januari 2023.

Dengan pembicara politikus muda dari Ketua DPP BM PAN Riyan Hidayat, Angkatan Muda Ka'bah PPP Khairany Soraya P., dan Wakil Ketua Umum PP AMPG Adanti Pradipta, dan Juru Bicara PSI Uki. 

Di tahun sebelumnya, PSI pernah bertandang ke Kantor DPP PAN di kawasan Jalan Amil Buncit Raya, Pancoran, Jakarta Selatan.

Ketua Umum PSI Giring Ganesha menuturkan kedatangan rombongannya itu sebagai kode keras untuk ingin bergabung menjadi anggota KIB.

"Setelah kita mulai PDKT (pendekatan) ke Golkar waktu itu beberapa minggu yang lalu dan sekarang bertemu dengan saudara-saudaraku di PAN,” ujar Giring di lokasi, Kamis (13/10/2022).

“Kita ingin jajaki lagi apalagi yang bisa kita kerjasamakan. Sekarang kita diskusi-diskusi dan InsyaAllah habis ini kita akan ke PPP. Dan memang selama ini KIB yang paling menurut kita feel-nya sama," tutup dia. (saa/aag)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:46
01:57
09:29
02:21
02:42
37:55
Viral