Lokasi longsor di Kab Luwu,Sulsel.
Sumber :
  • Tim Tvone

Satu Korban Longsor Luwu Ditemukan  Tertimbun dalam Rumah

Senin, 4 Oktober 2021 - 11:40 WIB

Luwu, Sulsel - Satu orang korban tanah longsor di Desa Ilan Batu, Kecamatan Walenrang Barat, Sulawesi Selatan, pagi tadi ditemukan. Korban merupakan anak ketiga dari Abdul Salam, Kepala Desa Ilan Batu.

Korban bernama Rahman, berusia tiga tahun ditemukan sudah tidak bernyawa. Korban terkubur material longsor dalam rumah. Selanjutnya jenazah dievakuasi ke rumah warga di Ilan Batu.

Wakil Bupati Luwu, Syukur Bijak mengatakan pencarian tiga korban lainnya masih terus dilakukan. Pencarian melibatkan tim Basarnas, BPBD, TNI/Polri dan warga.

"Satu korban sudah ditemukan, kita masih cari tiga lainnya," kata Syukur Bijak, Senin 4/10/21.

Syukur Bijak menambahkan, jalan poros di Desa Ilan Batu sudah bisa dilalui kendaraan bermotor, hanya saja kata dia, masih ada beberapa titik yang terisolir. Tiga alat berat sudah diturunkan untuk membuka akses jalan yang terisolir agar distribusi bantuan bisa segera dilakukan.

Sebelumnya pada Minggu malam banjir bandang menerjang empat kecamatan di Kabupaten Luwu. Ribuan rumah terendam dan warga diungsikan. Empat orang jadi korban jiwa dalam perisitiwa ini. Mereka adalah anak dari Kades Ilan Batu, Abdul Salam. ( Haswadi/rif) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral