Aburizal Bakrie bersama Azyumardi Azra semasa hidup.
Sumber :
  • Instagram @aburizalbakrie.id

Aburizal Bakrie Kenang Sosok Prof Azyumardi Azra: Orang Baik

Senin, 19 September 2022 - 00:12 WIB

“Pemikiran almarhum tentang Islam modern yang berorientasi ke masa depan, mengingatkan saya kepada seorang sahabat yang sudah berpulang terlebih dahulu, yaitu Almarhum Cak Nur (Nurcholis Madjid),” jelas dia. 

Selain itu, kata dia, almarhum melalui catatannya terkenal sangat kritis terhadap berbagai hal. Almarhum tak sungkan apalagi takut untuk menyampaikan kritik secara terbuka, bila melihat hal yang menurutnya tidak sesuai dengan adab dan prilaku kita sebagai insan manusia yang lazim. 

“Atas sumbangsih pemikiran beliau tersebut, Yayasan Achmad Bakrie menobatkan beliau sebagai penerima Penghargaan Achmad Bakrie XIII tahun 2015 bidang Pemikiran Sosial. Saya mengenal Almarhum Prof. Azyumardi sebagai orang baik. Karena itu, kepergiaan beliau merupakan kehilangan bagi kita semua. Setelah beliau tiada, kita tak lagi bisa membaca pemikiran-pemikiran kritisnya di berbagai media massa,” tandasnya. (viva/mut)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:54
07:23
04:18
05:59
01:56
05:46
Viral