Duel Sajam.
Sumber :
  • Tim tvOne/Cepi Kurnia

Gara-gara Masalah Asmara, Duel Sajam Terjadi di Sukasari Bandung

Sabtu, 11 Januari 2025 - 17:17 WIB

Bandung, tvOnnews.com - Diduga gegara seorang wanita dua orang pria di Kota Bandung viral duel menggunakan senjata tajam. Peristiwa tersebut diketahui terjadi pada Rabu (8/1/2025) di Jalan Cilandak, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung. 

Seperti dilihat, kedua pemuda tersebut terlebih dahulu cekcok dan adu mulut. Pemuda yang menggunakan masker dan tengah memegang golok sempat mendorong tubuh lawannya beberapa kali yang diduga musuhnya.

Tidak lama berselang, pemuda bermasker tersebut menyerang musuhnya dengan mengayunkan golok beberapa kali ke bagian tubuhnya. Sontak, yang diduga musuhnya langsung mengeluarkan senjata tajam dari balik bajunya dan menyerang balik.

Mereka berdua terlibat adu pedang hingga pemuda yang memakai masker tersungkur dan kehilangan goloknya. Teman dari yang diduga musuh pemuda bermasker ikut membantu menyerang.

Kedua musuh tersebut mengejar pemuda yang bermasker sambil menyerang menggunakan golok. Setelah itu, pemuda bermasker langsung mengejar balik kedua musuhnya itu dan sempat memberikan pukulan kepada salah seorang.

Beberapa kali pemuda bermasker sempat tersungkur, sedangkan kedua musuhnya melarikan diri menggunakan sepeda motor. Warga setempat yang melihat kejadian itu berusaha mengejar kedua pemuda tersebut akan tetapi akhirnya melarikan diri.

Salah seorang perempuan paruh baya yang tengah mengenakan mukena berada di antara dua pemuda tersebut yang tengah saling serang. Ia kaget melihat kejadian itu dan langsung berusaha mengingatkan agar tidak melakukan perkelahian.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:52
10:14
01:07
04:54
01:50
07:48
Viral