Segini Kekayaan Ahmad Muzani yang Bakal Ditetapkan jadi Ketua MPR RI 2024-2029 Hari Ini
Sementara itu, Ahmad Muzani memiliki harta bergerak lainnya sejumlah Rp4,5 miliar. Surat Berharga Rp375,2 juta, kas dan setara kas Rp8,5 miliar, harta lainnya Rp1,8 miliar.
Ahmad Muzani tidak memiliki hutang sama sekali. Jika ditotal, ia memiliki total harta kekayaan Rp59,1 miliar.
Wakil-wakil Ahmad Muzani di MPR RI Periode 2024 - 2029
Nantinya ada sejumlah wakil yang akan mendampingi Ahmad Muzani untuk memimpin MPR RI periode 2024-2029. Namun, nama-nama tersebut masih belum bisa diungkapkan.
"Beliau akan didampingi oleh 8 para wakil ketua MPR yang telah ditetapkan oleh masing-masing fraksi-fraksi politik di MPR, yang masih menunggu calon wakil ketua MPR adalah dari unsur kelompok DPD RI yang mereka masih rapat pada malam ini untuk menentukannya," tegas Ahmad Basarah.
Ahmad Muzani juga akan dilantik secara resmi menjadi Ketua MPR Periode 2024-2029 akan dilakukan pada hari ini, Kamis (3/10/2024).
"Dengan demikian, rapat paripurna tanggal 3 Oktober 2024 pukul 10 pagi besok tinggal menetapkan susunan pimpinan MPR yang baru yang dipimpin oleh H Ahmad Muzani didampingi oleh 8 wakil ketua MPR RI dari fraksi-fraksi partai politik dan kelompok DPD RI yang akan ditetapkan besok," pungkasnya. (nsp)