NasDem Wanti-wanti PJ Gubernur DKI Jakarta saat Rapat Paripurna: Jangan Berpolitik Praktis.
Sumber :
  • tim tvone - Abdul Gani

NasDem Wanti-wanti PJ Gubernur DKI Jakarta saat Rapat Paripurna: Jangan Berpolitik Praktis

Senin, 24 Juli 2023 - 18:28 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - DPRD DKI Jakarta menyelenggarakan rapat paripurna membahas Raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD 2023. Dalam rapat itu, Fraksi NasDem mewanti-wanti PJ Gubernur DKI, Heru Budi. 

Hal itu langsung diungkapkan Jupiter, dan dia juga mengingatkan PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono agar dapat bekerja lebih konsen. Hal ini ia katakan, lantaran sudah memasuki tahun politik. 

"Jadi, Heru diminta jangan terlibat dalam politik praktis. Terutama dalam menjalankan program-program prioritas gubernur,” ujar Jupiter, di gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (24/7/2023).

Selain itu, Jupiter selaku anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta juga menyarankan Heru Budi, agar melanjutkan program kerja dari gubernur selanjutnya, Anies Baswedan.

“Tetapi tetap menjalankan dan mengawasi jalannya program-program gubernur terdahulu,” jelasnya.

“Semoga Allah SWT tetap meridhoi segala usaha dan pekerjaan kita untuk DKI Jakarta yang lebih baik,” pungkas Jupiter. (agr/aag)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:08
10:15
01:40
02:37
01:56
04:07
Viral