Kementerian Keuangan Umumkan Besaran Uang Lembur ASN 2024.
Sumber :
  • tim tvOnenews/Abdul Gani Siregar

Kemenkeu Umumkan Besaran Uang Lembur ASN 2024, ini Rinciannya

Senin, 22 Mei 2023 - 13:23 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan standar biaya lembur untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) pada periode 2024 dipastikan tidak naik. 

Hal ini disampaikan oleh Direktur Sistem Penganggaran Direktorat Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan, Lisbon Sirait saat media briefing di kantornya, Jakarta Pusat, Senin (22/5/2023).

Lisbon menjelaskan bahwa standar biaya lembur ASN ini tidak pernah alami kenaikan sejak tahun 2016.

"Uang lembur ASN sebenarnya penyesuaian saja karena dari 2016 itu belum pernah di-adjust, sudah tujuh tahun kita coba sesuaikan," tuturnya.

Kendati demikian, dia memastikan bahwa mekanisme lembur ini tak bisa dilakukan oleh seluruh ASN, ada aturan dan ketentuan yang berlaku.

"Kapan orang mau melakukan lembur itu sudah ada aturannya dari atasan dan tidak semua pekerjaan itu boleh dilakukan lembur," tandasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral