Bandung, tvOnenews.com- Calon Presiden (Capres) Nomor urut 3 Ganjar Pranowo hadiri acara halal bihalal yang digagas oleh relawan dan pendukungnya di Gedung Serbaguna Kota Bandung, Jawa Barat pada Rabu (17/04/2024).
Ribuan relawan yang hadir langsung menyambut dengan hangat Ganjar Pranowo yang datang tanpa didampingi oleh Mahfud MD pasangannya saat pemilihan presiden kemarin.
Dalam sambutannya, Ganjar sempat menyinggung pangan semakin hari semakin naik harganya meskipun tanah Indonesia sangatlah kaya dan banyak yang bisa dimanfaatkan.
Ia juga mencontohkan salah pangan yang semakin mahal ialah harga beras yang kian hari di impor dari negara lain.
Sambil berkelakar ia mengatakan jangan sampai yang di konsumsi ialah teman sendiri.
"Dan banyak yang bisa dimakan, tapi jangan pernah makan teman," ucap Ganjar.
Sementara dalam acara panitia menginformasikan sekitar 1500 orang yang hadir dalam halal bihalal yang merupakan berasal dari pendukung pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahmud MD.
(ila/ fis)
Load more