Jakarta, tvOnenews.com - Jay Idzes merasa sangat senang sekaligus bangga menjadi orang Indonesia pertama yang bermain di kompetisi teratas Italia, Serie A.
Sejarah besar tercipta bagi Indonesia pada saat Jay Idzes turun sebagai starter pada laga pekan kedua Serie A 2024-2025 melawan Fiorentina.
Pada laga yang berlangsung di Stadion Artemio Franchi, Firenze, Minggu (25/8/2024), Jay Idzes membantu Venezia menahan imbang 0-0.
Pemain berusia 24 tahun ini mengaku sangat bangga karena bisa mendapatkan kesempatan tampil di Serie A.
"Saya sangat bangga menjadi pemain Indonesia pertama yang bermain di Serie A," ujar Jay Idzes dikutip dari laman resmi PSSI.
Jay Idzes berharap, dirinya bukan pemain terakhir dari Indonesia yang bisa tampil di salah satu kompetisi terbaik di Eropa tersebut.
Dia ingin pencapaiannya ini bisa menginspirasi para pemain Indonesia lainnya untuk bermimpi lebih tinggi.
"Saya berharap akan ada lebih banyak pemain Indonesia yang bermain di level tinggi di masa depan," katanya.
"Semoga pencapaian saya dapat menginspirasi banyak orang," tambah Jay Idzes.
Pada laga tersebut, Jay Idzes membuat 58 sentuhan, 3 clearance, dan sekali intersep serta tekel.
Dirinya bermain selama 68 menit sebelum digantikan oleh Michael Svoboda.
Penampilannya bersama Venezia mendapat banyak pujian dan tentunya sejarah untuk Indonesia. (fan)
Load more