tvOnenews.com - Timnas Indonesia berhasil membawa trofi dari rangkaian gelaran Piala Asia 2023 Qatar. Timnas Indonesia meraih gelar juara eAsian Cup di Doha pada Selasa (6/2/2024) dini hari WIB.
Timnas Indonesia yang diwakili oleh pro player seperti Elga Cahya Putra, Akbar Paudi, dan Rizky Faidan berhasil memecahkan rekor sebagai juara eAsian Cup pertama.
Timnas Indonesia memastikan sejarah dengan menaklukan Jepang dua leg langsung 2-0. Pada leg pertama, suporter sepak bola bahkan dibuat pusing karena ada adu penalti yang pertama kali dijalani oleh Timnas Indonesia.
Pada leg pertama, hasil imbang 1-1 memaksa kedua tim untuk menentukan permainan lewat adu penalti. Hingga akhirnya leg pertama menjadi milik Indonesia dengan hasil akhir 1(3)-(2)1 atas Jepang.
Pada leg kedua, babak perpanjangan waktu pun diambil ketika waktu normal berakhir imbang tanpa gol.
Beruntung, Timnas Indonesia mampu mencetak gol yang membuat pertandingan berakhir dengan skor 1-0 di leg kedua.
Kemenangan tersebut pun memastikan Timnas Indonesia mengalahkan Jepang untuk kedua kalinya dalam turnamen ini.
Menggunakan bagan yang sama dengan Piala Asia, Jepang dan Timnas Indonesia memulai perjuangan mereka mencapai final dengan berada di Grup D.
Bermain dua leg kandang tandang, Jepang sempat mencuri poin dari Timnas Indonesia di babak grup. Timnas Indonesia pun lolos sebagai juara Grup D dengan catatan tiga kali menang dan satu kali kalah.
Timnas Indonesia pun dengan mudah menaklukan Bahrain di babak 16 besar dan Korea Selatan di babak delapan besar atas dua leg langsung.
Di semifinal, derby Asia Tenggara pun terjadi dari pertemuan Timnas Indonesia melawan Thailand. Lagi-lagi Timnas Indonesia menang dengan dua leg langsung dan melangkah ke final.
Di final, Timnas Indonesia kembali bertemu Jepang yang lolos usai menaklukan Arab Saudi. Hingga akhirnya Timnas Indonesia menang dan menjadi juara pertama dalam sejarah eAsian Cup. (hfp)
Load more