tvOnenews.com - Jagad media sosial dihebohkan dengan kehadiran pemain Persela, Fajar Ihsanudin yang bergabung dengan tim Pratama Arhan, Suwon FC.
Selama satu pekan, Fajar Ihsanudin bergabung dalam pemusatan latihan Suwon FC di Jakarta.
Ternyata, alasan Fajar Ihsanudin bergabung dalam tim K-League 1 ini adalah mengikuti trial untuk mencari pemain muda asal Indonesia.
"Awal cerita saya dapat trial di Suwon, awalnya saya dapet tawaran dari Lee Yujun yang pemain Persela juga," kata Fajar Ihsanudin pada tvOnenews.com, Senin (19/2/2024).
Pemain naturalisasi asal Korea Selatan, Lee Yujun yang memiiliki koneksi dengan Suwon menawarkan kesempatan untuk bermain di tim satelit Suwon FC, Suwon B.
"Saya sama dia di Persela, dia tawarkan saya untuk suruh trial di Suwon karena Suwon FC membutuhkan pemain muda untuk Suwon FC B," kata Fajar.
"Dan trialnya itu satu minggu, saya waktu trial disuruh ikut semua program latihan dan bareng pemain lain, semua bareng," katanya.
Pemain yang baru berusia 20 tahun ini sudah memiliki banyak pengalaman di klub besar seperti Bali United, Persib Bandung dan Persela Lamongan.
Dia mengaku punya alasan khusus untuk menerima trial Suwon FC B tersebut.
"Saya main di tiga klub besar itu di junior dan saya main profesionalnya di Persela, alasan saya mau ikut trial di Suwon FC adalah mau menambah wawasan sepak bola saya dengan berlatih di tim Korea," kata Fajar.
Fajar mengaku banyak memetik pelajaran meski hanya satu pekan bersama Suwon FC>
"Banyak pelajaran yang saya dapatkan disana, mulai dari gaya hidup pemain, pola istirahat dan tentunya pemahaman sepak bola di lapangan," kata Fajar.
Fajar mengaku belum tahu hasil trial tersebut. Dia pun berharap ada kabar baik yang diterimanya dalam beberapa hari ke depan.
"Harapan saya, semoga mendapatkan hasil yang maksimal dan kabar baik tentunya," tutup Fajar. (hfp)
Load more