Jakarta - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh membantah partainya melanggar etika Presiden Joko Widodo (Jokowi) ihwal deklarasi capres lebih awal. Pendiri Partai NasDem itu mengaku partainya tidak melanggar etika.
Paloh bahkan mengaku tidak pernah mendengar langsung pernyataan Jokowi ihwal tuduhan melanggar etika tersebut.
"Enggak pernah saya dengar itu dari presiden [bahwa] NasDem melanggar etika," kata Paloh di Wisma Nusantara, Jakarta Pusat, Rabu (26/10/2022).
Sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto sempat menyebut deklarasi Anies Baswedan sebagai capres dinilai melanggar etika. Kata Hasto, NasDem berpotensi menjalin koalisi dengan parpol yang saat ini merupakan oposisi Jokowi, yakni PKS dan Demokrat.
Surya Paloh menjelaskan jika Jokowi mengatakan demikian, dirinya siap menghadap langsung ke Istana untuk meminta klarifikasi terkait etika yang dilanggar NasDem.
"Kalau presiden mengatakan NasDem jelas melanggar etika, saya pasti akan datang, akan ketemu [Jokowi], saya tanya apa yang melanggar etika," tegas dia.
Menurut dia, Jokowi yang ia kenal tidak akan pernah berkata bahwa NasDem melanggar etika. Ia meyakini bahwa pernyataan tersebut bukan berasal dari mulut Jokowi.
"Siapa itu? Kelompok mana yang ngomong-ngomong saya enggak tahu itu. Tapi yang jelas bukan seorang Jokowi yang saya kenal ya," tandas dia. (saa/ito)
Load more