Atlet Asal Muba Mendapat Bonus Perolehan Medali.
Sumber :
  • Puja Kusuma

Muba Tetap Unggul Peraihan Medali Emas Porprov Sumsel

Jumat, 26 November 2021 - 09:36 WIB

Musi Banyuasin, Sumsel - Kontingen Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) tetap kokoh berada di urutan pertama peraihan medali emas ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIII OKU Raya. 

Tercatat, berdasarkan data resmi rekapitulasi peraihan medali dari PB PORPROV Sumsel, Jumat (26/11/2021) Muba berhasil meraih 167 total medali dengan rincian 70 medali emas, 54 medali perak, dan 43 medali perunggu. 

Medali-medali ini diraih dari berbagai cabang olahraga yang antara lain renang, bola basket, sepak bola dan wushu.

Sementara Kontingen Palembang berada di urutan kedua dengan peraihan 65 medali emas, 80 medali perak, dan 63 medali perunggu. 

"Tetap semangat patriot olahraga Muba, dan jaga kesehatan," ucap Plt Bupati Beni Hernedi. 

Beni mengimbau kepada para kontingen Muba untuk tidak terpancing dengan segala potensi kerusuhan di ajang porprov Sumsel. 

"Ini ajang untuk pembinaan dan pertandingan fair play, jadi kontingen Muba harus solid dan tidak terpancing dengan isu-isu yang dapat memecah belah," imbaunya

Kota Palembang yang sebelumnya menduduki peringkat satu, Kamis (25/11/2021).

Posisi ketiga ditempati Kabupaten Muaraenim dengan 19 emas, 24 perak dan 18 perunggu, sedangkan tuan rumah Kabupaten OKU berada pada posisi keempat dengan 17 emas, 28 perak dan 21 perunggu.

"Untuk para atlet kami minta agar tetap semangat dalam bertanding hingga akhir pelaksanaan Porprov Sumsel dan tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan," kata Kabid Humas Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumatera Selatan Rustam Imron. (Puja Kusuma/act)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral