- PBVSI
Hasil AVC Championship 2023: Membanggakan, Timnas Voli Putra Indonesia Beri Perlawanan Sengit untuk China
tvOnenews.com - Timnas voli putra Indonesia harus mengakui keunggulan China dalam pertandingan penyisihan Pool C AVC Championship 2023.
Bermain di Shahidan Ahandoust Hall, Urmia, Iran, Sabtu (19/8), Indonesia kalah dari China dengan skor 2-3 (22-25, 25-22, 19-25, 28-26, 13-15)
Indonesia secara mengejutkan mampu mengimbangi permainan China yang merupakan salah satu peserta VNL 2023.
Permainan apik pun sempat ditunjukkan Farhan Halim dan kawan-kawan meski akhirnya di set pertama kalah 22-25.
Memasuki set kedua, permainan Indonesia semakin membaik. Serangan-serangan yang dilakukan membuat China harus jatuh bangun.
Hasilnya, Indonesia mampu memenangkan set kedua atas China dengan skor 25-22.
Kedudukan 1-1 membuat set ketiga berjalan semakin menarik. China mencoba memberikan permainan terbaiknya demi memetik kemenangan.
Tidak mau kalah, tim asuhan Jiang Jie ini mencoba beri perlawanan meski pada akhirnya kalah dengan skor 19-25.
Set keempat semakin berjalan ketat. Indonesia nyaris menyudahinya ketika unggul atas China 24-22.
Akan tetapi, fokus yang hilang membuat China bisa menyamakan kedudukan menjadi 24-24.
Indonesia bisa unggul 26-25, tetapi China berhasil menyamakan kedudukan menjadi 26-26.
Akhirnya set keempat menjadi milik Indonesia dengan skor 28-26.
Memasuki set penentuan atau kelima, Indonesia langsung diberikan tekanan hebat oleh China.
Indonesia langsung tertinggal 1-6 dari China. Namun, perjuangan Doni Haryono sangat luar biasa hingga mampu menyamakan kedudukan menjadi 10-10.
Sayangnya, fokus dan konsetrasi para pemain Timnas voli putra Indonesia seolah hilang.
China akhirnya mampu menutup pertandingan ini dengan kemenangan 15-13. (fan)