Pemain Timnas Jepang, Kaoru Mitoma (kiri) dan penyerang keturunan Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen (kanan).
Sumber :
  • Kolase Instagram/@kaoru.m.0520 & tvOnenews.com/Julio Trisaputra

Junjung Toleransi yang Tinggi, Pemain Jepang ini Akui Kalah dari Timnas Indonesia sampai Singgung Ragnar Oratmangoen

Sabtu, 16 November 2024 - 20:50 WIB

tvOnenews.com - Winger Timnas Jepang, Kaoru Mitoma menunjukkan sikap toleransi kepada Timnas Indonesia.

Selain toleransi, Kaoru Mitoma juga menyinggung betapa bahayanya penyerang keturunan Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen kepada Timas Jepang.

Kaoru Mitoma bermain untuk Timnas Jepang saat melawan Timnas Indonesia pada laga kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pertandingan Timnas Jepang bertandang ke markas Timnas Indonesia telah berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (15/11/2024) kemarin.

Kaoru Mitoma dan kawan-kawan memang lebih unggul dalam menguasai permainan saat dijamu Timas Indonesia.

Samurai Biru tidak gentar menunjukkan kekuatannya sebagai raja Asia. Bahkan anak asuh pelatih Jepang, Hajime Moriyasu telah berpengalaman berkiprah di pentas Piala Dunia.

Berdasarkan statistik akhir, Mitoma dan kawan-kawan mengungguli penguasaan bola. Timnas Jepang memperoleh 67 persen, sedangkan Garuda hanya 33 persen.

Lesatan tembakan ke arah gawang juga mampu diungguli oleh Jepang. Meski pemain Timnas Indonesia saat ini bertabur bintang.

Jepang mampu memanfaatkan gol bunuh diri pemain keturunan Garuda, Justin Hubner untuk mengawali perubahan papan skor.

Pada menit ke-40, Takumi Minamino mampu menambah jumlah skor Jepang dengan hasil 2-0.

Setelah sembilan menit berselang, Hidemasa Morita semakin membuat skuad Garuda sulit menyamakan kedudukan pada menit ke-49.

Laga Timnas Indonesia Vs Jepang
Sumber :
  • Julio Trisaputra-tvOne

 

Kemudian, Yukinari Sugawara menjadi pencetak gol terakhir pada pertandingan ini di menit ke-69.

Namun begitu, setiap gol untuk Samurai Biru tidak lepas dari peran sang winger Kaoru Mitoma.

Mitoma tetap bersikap rendah hatinya. Ia menganggap Jepang kalah. Kualitas pemain Timnas Indonesia tidak jauh berbeda dengan skuad Jepang saat ini.

Mitoma mengetahui perbedaan peringkat yang dimiliki Jepang saat ini di posisi 15 tidak menghalangi Garuda bisa melesat jauh. Ini terbukti skuad asuhan Shin Tae-yong mampu menembus putaran ketiga.

Kepada media asal Jepang, Hochi News, pemain Brighton & Hove Albion ini menyoroti Ragnar Oratmangoen yang sering kehilangan peluangnya.

Menurut Mitoma, Ragnar menjadi pemain timnas yang berbahaya untuk lini pertahanan Jepang.

"Hari ini juga, kami bisa saja berakhir dengan skor 4-0, jadi saya pikir kami harus bermain dengan lebih rendah hati," ungkap Mitoma dikutip dari Hochi News, Sabtu (16/11/2024).

Perihal umpan panjang dari Timnas Indonesia, Mitoma berpendapat rekan-rekannya sangat sulit menghalaunya.

Ia lagi-lagi menyebutkan bahwa Ragnar sebenarnya punya peluang besar melalui umpan panjang dari rekannya berada di sisi belakang.

Saat itu, Ragnar menerima baik dari umpan lampung Thom Haye. Sayangnya, peluang tersebut gagal menorehkan gol saat dimanfaatkan oleh Wak Haji.

"Saat (Jepang) menekan di babak pertama, mereka mampu menendang bola-bola panjang dengan baik dan kami beberapa kali kebobolan di ruang (di lini belakang)," tandasnya.

(ant/hap)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral