- Instagram @pratamaarhan8
Azizah Salsha Memang Punya Sifat Ngeyel? Pernah Maksa Minta Izin ke Pratama Arhan dan Ibunya untuk...
Jakarta, tvOnenews.com - Istri pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan, Azizah Salsha belakangan ini kerap menjadi sorotan.
Beberapa berita buruk muncul tentang Azizah Salsha atau biasa dipanggil Zize itu. Ia bahkan sempat dituduh selingkuh dari Pratama Arhan.
Meski demikian, tuduhan terhadap Azizah Salsha itu masih menjadi kabar burung hingga saat ini. Hubungan antara dirinya dan Pratama Arhan pun masih langgeng.
Di dalam sebuah wawancara dengan Nagita Slavina di YouTube BUND Lifetainment, ternyata Azizah Salsha sempat dituding memiliki sifat 'ngeyel'.
Pada wawancara itu, Nagita bertanya apakah Zize pernah membeli suatu barang tanpa izin orang tuanya atau suami.
Istri Pratama Arhan itu pun menjawab bahwa dirinya pernah membeli sesuatu tanpa izin dulu kepada orang tuanya.
Ia berdalih, saat itu sudah meminta izin kepada sang suami. Namun, rupanya ia tetap mendapatkan omelan dari orang tuanya.
"Waktu di Jepang, beli anjing enggak bilang Umi (ibunya)," kata Azizah, di dalam wawancara tersebut.
Dirinya berpikir, karena sudah diberi izin oleh Pratama Arhan, maka ia tak perlu lagi meminta izin ke orang tuanya.
"Karena kan mikir, udah nikah, mikir izinnya ke suami dong," kata dia menambahkan.
Perempuan kelahiran tahun 2003 ini blak-blakan mengatakan bahwa suaminya saat itu memberikan izin dirnya membeli anjing.
- Kolase tvOnenews.com
"Kata suami boleh, jadi enggak ngomong ke Umi. Terus, pas Umi tahu, ya dinasehatin," ujarnya.
Zize kemudian bercerita bahwa setelah membawa pulang anjingnya, ternyata hewan lucu itu buang kotoran di karpet.
"Terus pas pulang dari tempat anjingnya, anjingnya pupup (buang kotoran) di karpet," ungkapnya.
Saat ini, ia mengaku bahwa anjing itu masih ada di Jepang, dirawat oleh seseorang bernama Toto.
Dijelaskan Zize, bahwa anjing itu saat ini masih terlalu kecil untuk dipindahkan sehingga sementara masih berada di Jepang sampai cukup besar.
"Aku belum bisa pindahin dia ke Korea. Harus tunggu udah gede gitu. Itu harus diurus segala macamnya," kata dia. (iwh)