- Pixabay
Waspada Efek Samping Operasi Plastik Secara Jangka Panjang
Sindrom Body Dysmorphic Disorder
Efek samping ini merupakan sindrom atau kondisi psikologi dan kejiwaan dimana pasien yang sudah pernah melakukan operasi plastik akan merasa bahwa bagian tubuhnya yang lain ternyata juga tidak sempurna dan memerlukan operasi plastik tambahan. Setelah operasi kedua, akan muncul lagi operasi ketiga, keempat, dan seterusnya.
Hal ini pada dasarnya hanyalah penyimpangan persepsi para pasien operasi plastik yang merasa tidak akan puas hanya dengan proses operasi plastik satu kali saja. Dalam hal ini, pasien akan ketagihan untuk terus merombak bentuk dan rupa wajah mereka.
Paling parahnya, sindrom ini juga akan menyebabkan gangguan anoreksia dan bulimia.
Bagi Anda yang memiliki niat untuk merombak bentuk wajah, sebaiknya pikir ulang lagi keinginan Anda jika tidak ingin merasakan efek samping operasi plastik. Semoga informasi ini bermanfaat. (ebs)