Harga MinyaKita Bisa Naik Hingga Rp15.500 per Liter, Mendag Zulkifli Hasan Sebut Sudah Waktunya HET Minyak Goreng Rakyat Naik.
Sumber :
  • Antara Foto

Harga MinyaKita Bisa Naik Hingga Rp15.500 per Liter, Mendag Zulkifli Hasan Sebut Sudah Waktunya HET Minyak Goreng Rakyat Naik

Senin, 27 Mei 2024 - 13:07 WIB


Jakarta, tvOnenews.com - Tarik - ulur rencana kenaikan harga eceran tertinggi (HET) untuk minyak goreng rakyat akan segera berakhir. Pemerintah akan segera menaikkan HET untuk MinyaKita dalam waktu dekat. 

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengatakan, HET minyak goreng rakyat atau MinyaKita sudah saatnya dinaikkan. Harga patokan tertinggi MinyaKita yang saat ini Rp14 ribu per liter, kemungkinan akan dinaikkan hingga menjadi Rp15.500 per liter. 

"Kami memang akan bahas karena semua sudah naik, perlu kami naikkan," kata Zulkifli Hasan di Jakarta, Senin (27/5/202.

Mendag yang akrab dipanggil Zulhas ini menyampaikan, perubahan HET MinyaKita perlu dilakukan karena HET tersebut sudah berjalan selama dua tahun.

Selain itu, menurut Zulhas, HET MinyaKita yang berlaku saat ini, yakni Rp14.000 dinilai sudah tidak sesuai lagi dengan harga biaya pokok produksi yang terus mengalami perubahan.

Untuk menaikkan HET MinyaKita, Kementerian Perdagangan akan menggelar rapat koordinasi bersama Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. Zulhas berharap, rapat ini dapat segera memutuskan kenaikan harga minyak goreng. "Mungkin beberapa waktu lagi lah, tunggu nanti," kata Zulkifli Hasan.

Harga Baru

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:21
03:26
07:40
02:04
01:13
03:43
Viral