Pembangunan bendungan Temef paket empat.
Sumber :
  • ANTARA

Pembangunan Bendungan Temef Paket Empat Capai 85,21 Persen

Senin, 27 November 2023 - 12:41 WIB

Sebelumnya, Waskita Karya sendiri sudah menyelesaikan paket 1 pembangunan bendungan tersebut. Kemudian Paket empat adalah kelanjutan dari paket I.

Terkait kendala yang dihadapi selama pengerjaan paket empat berkaitan pemindahan makam dan area eks kawasan hutan yang belum bisa dikerjakan. Karena masih berproses pembebasannya.

Selain itu juga cuaca panas ekstrim juga jadi kendala bagi para pekerja yang bekerja di bendungan itu. Sehingga waktu istirahat dipercepat.

"Tapi waktu lembur saat malam kami maksimal kan untuk bekerja," ujar dia.

Ia menargetkan selesai pada awal tahun 2024.

Bendungan Temef berpanjang 550 meter dengan tinggi 55 meter dan menempati lahan seluas 45 hektare untuk mampu menampung air hingga 45 juta meter kubik. Pembangunan Bendungan Temef ini diperkirakan memakan biaya sebesar Rp1,4 triliun. (ant/bwo)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral