Ambruknya TPI dan saat Plt Bupati Langkat melihat lokasi.
Sumber :
  • Tim TvOne/Taufik Hidayat

Tempat Pelelangan Ikan Lama di Langkat Ambruk, 6 Warga Alami Luka-luka

Jumat, 4 Agustus 2023 - 14:50 WIB

Langkat, tvOnenews.com - Tempat Pelelangan Ikan (TPI ) lama yang berada di jalan Babalan Kelurahan Brandan Timur Kecamatan Babalan, Kabupaten Langkat ambruk pada Rabu (2/8/2023) sekitar pukul 19.15 WIB dan menyebabkan enam orang warga mengalami luka- luka. 

Keenam warga tersebut adalah Nadra Sandora Nasution (23) warga Jalan Kalimantan, Pangkalan Brandan, Anisa (23) mahasiswa UMSU Medan warga Sidodadi Alur Dua, Kecamatan Sei Lepan, Langkat mengalami luka kaki kiri dan tangan kanan, Bunga (18), pelajar Aliyah Teluk Meku Titi Hitam mengalami luka di bagian paha kiri dan mata kaki kiri, Nathania (30) warga Simpang Kolam Gebang, mengalami luka di bagian kaki. Serta dua anaknya masing-masing, Nova Uliarti (5), mengalami luka di badan dan tangan, juga Felisia (3) mengalami luka pada kedua tangan dan kaki.

Plt Bupati Langkat Syah Afandin yang datang dan meninjau Dermaga Umum Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Pajak Ikan Lama yang ambruk tersebut langsung berkoordinasi dengan OPD terkait dan berjanji akan merencanakan pembangunannya di P APBD Kabupaten Langkat serta memerintahkan Kadis PUPR untuk  bagaimana dermaga tempat pelelangan ikan itu segera di bangun guna kelancaran ekonomi masyarakat pangkalan berandan. 

Pada kesempatan tersebut Plt Bupati Langkat menjenguk korban luka-luka yang di rawat di rumah sakit umum (RSU) Pertamina Pangkalan Berandan.

Beliau menyapa para korban luka-luka yang di rawat sembari memberikan semangat semoga kiranya cepat sembuh. 

"Ini adalah kejadian alam yang tidak terduga kiranya Allah SWT segera memberikan kesembuhan pada para korban luka dan bisa pulang kerumahnya berkumpul bersama keluarga," doa dan harap Plt Bupati Langkat saat mengunjungi korban, Kamis (3/8/2023)

Selain di Rumah Sakit Umum Pertamina Pangkalan Brandan, ada 2 korban yang dipindah rawat ke RSU Tanjung Pura yang merupakan korban ibu dan anak. 

Diharapkan pembangunan TPI lama ini segera terlaksana agar kegiatan jual beli ikan di lokasi tersebut bisa berjalan normal. (tht/haa) 

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral