Ngubek Srumbung di Gresik dalam rangka HUT RI.
Sumber :
  • m habib

Meriahkan HUT RI ke-78, Ratusan Warga Gresik Berebut Tangkap Ikan Gratis di Waduk Desa

Kamis, 17 Agustus 2023 - 15:35 WIB

Gresik, tvOnenews.com - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia, ratusan warga di Gresik menggelar kegiatan unik yakni berebut menangkap ikan gratis di Waduk Srumbung, Desa Bulangan, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik. Warga beramai-ramai njegur (menceburkan diri) ke dalam waduk yang berukuran 6.272 meter persegi, hingga badan mereka penuh lumpur, Kamis(17/8).

Asyiknya lagi, pada kegiatan bertemakan 'Ngubek Srumbung' tersebut, panitia telah menyiapkan berbagai macam ikan yang ada di dalam waduk untuk diperebutkan warga. Mulai dari mujair, bandeng, patin, gabus hingga ikan tombro (ikan emas). Selain menangkap ikan mengunakan tangan kosong, banyak juga warga yang menggunakan alat tradisional seperti bubu dan seser. 

Fifin, salah satu warga Bulangan yang ikut berebut ikan gratis di waduk desa itu mengaku, dirinya sangat senang dengan adanya kegiatan Ngubek Srumbung. Apalagi warga bisa sepuasnya mendapatkan ikan secara gratis dan dimasak di rumah masing-masing.

"Banyak yang mengincar ikan jenis tombro karena ukurannya sangat besar. Ya gak apa-apa kotor terkena lumpur, asal pulangnya bisa bawa ikan banyak. Sangat bahagia saat dapat ikan," ujar Fifin sambil menunjukan ikan hasil tangkapannya. 

Dikatakan Fifin, setelah sejak pagi ikut berebut di dalam waduk, dia berhasil mendapatkan sebanyak delapan kilogram ikan dalam kegiatan ngubek ikan di waduk kali ini.

"Ikan-ikan ini nanti saya bagikan ke sanak saudara," tambahnya.

Hal serupa disampaikan Minto, yang mengaku sangat senang dan bahagia karena mampu mendapatkan tangkapan ikan dalam jumlah lumayan banyak dan besar ukurannya.

"Alhamdulillah dapat ikan tombro, bandeng, mujaer. Cukup untuk lauk pauk," ucapnya. 

Sementara itu Masbuhin, Plt Kades Bulangan mengatakan bahwa, acara Ngubek Srumbung memang rutin diadakan setiap tahun dalam rangka memperingati dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) RI sekaligus sedekah bumi desa.

"Memang kami buka untuk umum dan gratis. Tak heran tahun ini yang ikut tak hanya dari warga Desa Bulangan saja, tetapi juga dari Kabupaten Lamongan," jelasnya. 

"Semoga kegiatan ini dapat mewujudkan kebersamaan dan kerukunan antar warga tetap terjalin dengan baik," pungkasnya. (mhb/far)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral