Arus lalu lintas dari exil tol Krapyak menuju pantura Semarang Kendal tersendat akibat sistem one way..
Sumber :
  • Tim tvOne - Syamsul Arifin

Kepadatan Arus Terjadi dari Exit Tol Krapyak Menuju Pantura Semarang Kendal

Sabtu, 30 April 2022 - 16:52 WIB

Semarang, Jawa Tengah - Dampak penerapan sistem one way, kendaraan dari arah timur menuju barat dikeluarkan melalui exit tol Krapyak Semarang. Akibatnya, kendaraan yang menuju arah barat masuk ke jalur non tol hingga mengakibatkan ketersendatan arus lalu lintas di jalur pantura Semarang.

Sistem one way yang diberlakukan sejak hari jumat kemarin dan direncanakan berakhir  pukul 08.00 WIB pagi  ini, mengakibatkan penumpukan kendaraan di exit tol Krapyak Semarang.

Ratusan kendaraan tertahan di pertigaan exit tol bercampur kendaraan dari arah kota Semarang menuju jalur pantura non tol. Untuk mengurai penumpukan kendaraan, Satlantas Polrestabes Semarang membuka barikade yang ada di exit tol menuju Kota Semarang. 

Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Irwan Anwar, Sabtu (30/4/2022), menyatakan pihaknya telah melakukan rekayasa lalu lintas agar kepadatan arus lalu lintas dapat diurai.

“Adanya one way, seluruh kendaraan yang masuk tol dari arah Solo Raya maupun dari arah timur, dibuang atau dialihkan ke exit tol Krapyak. Meski terjadi kepadatan kendaraan, namun arus lalu lintas terpantau masih ramai lancar." kata Kombes Pol Irwan Anwar.

"Untuk mengantisipasi  penumpukan  arus lau lintas di jalur  pantura, Polrestabes Semarang telah  berkoordinasi dengan  Polres berbatasan  untuk melakukan rekayasan lalu lintas,” lanjutnya.

Kapolrestabes  menambahkan,  sejauh ini melalui alat komunikasi yang ada  arus  lalu lintas  di  non  tol  di jalur  pantura  Semarang  hingga Kendal terpantau  padat  dan lancer.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral