Pemerintah Kota Bekasi ikut tancap gas mengajak warga dengan penuh kesadaran, untuk berperilaku hidup sehat guna meningkatkan kualitas hidup..
Sumber :
  • Istimewa

Kota Bekasi Berbenah Untuk Raih Julukan Kota Sehat

Kamis, 17 Agustus 2023 - 15:28 WIB

tvOnenews.com - Lingkungan yang sehat selalu menjadi idaman bagi setiap warga. Bahkan lingkungan yang sehat juga ikut menjadi faktor penunjang kesehatan bagi warga yang tinggal di lingkungan tersebut.

Pemerintah Kota Bekasi ikut tancap gas mengajak warga dengan penuh kesadaran, untuk berperilaku hidup sehat guna meningkatkan kualitas hidup.

Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto pun langsung mengukuhkan Forum Kota Bekasi Sehat Periode 2023-2026 demi menunjang koordinasi sekaligus percepatan langkah strategis menuju Kota Bekasi Sehat.

Pemerintah Kota Bekasi menunjuk Wiwiek Hargono sebagai Ketua Forum Kota Bekasi Sehat. 

"Pendekatan komprehensif yang saat ini sedang dilakukan dan digunakan yaitu dengan program Kota Bekasi Sehat, yang tujuannya untuk mewujudkan Kota Bekasi aman, nyaman, bersih dan sehat.", Ujar Wiwik Hargono.

Dalam pengukuhan tim Kota Bekasi Sehat, Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menyatakan, bahwa Forum Kota Bekasi Sehat sengaja dibentuk untuk memudahkan koordinasi dengan para Camat, Lurah, dan Dinas Kesehatan Kota Bekasi demi mempercepat peningkatan kesadaran masyarakat dalam menjaga pola hidup sehat.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral