Pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes saat melawan China..
Sumber :
  • Instagram @jayidzes

Padahal Baru Menang Sekali, China Sudah Berani Ejek Pemain Timnas Indonesia? Sampai Sebut Level Jay Idzes cs Cuma...

Kamis, 14 November 2024 - 16:45 WIB

tvOnenews.com - Setelah Timnas Indonesia menelan kekalahan 2-1 dari China pada laga lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, sejumlah pemain China mulai melontarkan kritik pedas terhadap para pemain naturalisasi Indonesia.

Pertandingan yang digelar di Qingdao Youth Football Stadium pada Selasa (15/10/2024) berakhir dengan kemenangan China berkat gol dari Behram Abuduwaili (21') dan Zhang Yuning (44').

Indonesia sempat memperkecil ketertinggalan melalui gol Thom Haye pada menit ke-86, namun itu tak cukup untuk menghindarkan kekalahan.

Meskipun Indonesia berhasil menguasai sebagian besar jalannya pertandingan, hasil ini tetap menjadi pukulan telak, karena kekalahan pertama bagi Timnas Indonesia di putaran ketiga kualifikasi ini.

Namun yang lebih menarik adalah komentar dari pemain China yang meragukan kualitas pemain naturalisasi Timnas Indonesia.

Gelandang China, Xie Wenneng, bahkan seakan menyatakan bahwa Jay Idzes dan rekan-rekannya yang dinaturalisasi tidak sebanding dengan kualitas pemain China.

"Pemain-pemain naturalisasi Timnas Indonesia hanyalah pemain kelas dua di Asia, bukan? Kemampuan kami tidak kalah dengan mereka," kata Xie Wenneng yang dilansir dari Dongqiudi.

Rekan setimnya, Wei Shihao, juga memberikan pandangan serupa.

Ia menganggap Timnas Indonesia tidak lebih kuat, meskipun memiliki beberapa pemain yang bermain di luar negeri.

"Sebenarnya kami tidak berpikir tim Indonesia lebih kuat. Mereka hanya memiliki beberapa pemain naturalisasi yang bermain di luar negeri. Pemahaman mereka tidak sebaik dari kami," ujar Wei Shihao.

Skuad Timnas Indonesia vs China
Sumber :
  • AFC

 

Jay Idzes bisa main saat Timnas Indonesia hadapi Jepang
Sumber :
  • AFC

 

Komentar ini tentunya cukup tajam, mengingat Indonesia sebelumnya telah menunjukkan potensi besar dengan hasil imbang melawan tim-tim kuat seperti Arab Saudi dan Australia.

Meski baru sekali kalah di putaran ketiga ini, pernyataan tersebut menunjukkan bahwa pemain China masih merasa tim mereka lebih unggul.

Setelah kekalahan ini, Timnas Indonesia masih akan melanjutkan perjuangan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Dalam jadwal mendatang, Indonesia akan menjamu Jepang di Stadion Gelora Bung Karno pada 14 November 2024, sebelum kembali menjadi tuan rumah menghadapi Arab Saudi pada 19 November mendatang. (tsy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral