Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes.
Sumber :
  • Instagram/Maarten Paes

Maarten Paes Tiba di Bahrain Siang Ini, Langsung Diperiksa Dokter untuk Menentukan Nasibnya di Laga Timnas Indonesia Kontra Tuan Rumah

Selasa, 8 Oktober 2024 - 10:27 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Manajer Timnas Indonesia, Sumardji memastikan Maarten Paes akan tiba di Bahrain pada siang ini, Selasa (8/10/2024).

Kiper FC Dallas itu diproyeksikan untuk membela Timnas Indonesia saat bertandang ke markas Bahrain di Stadion Nasional Bahrain, Riffa.

Matchday ketiga putaran ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia itu dijadwalkan berlangsung pada Kamis 10 Oktober 2024 pukul 23.00 WIB.

Sebelumnya, Maarten Paes sempat mengalami cedera ringan di pergelangan tangan yang dialaminya ketika membela FC Dallas.

Namun kini, Sumardji memastikan bahwa kondisi kiper naturalisasi berusia 26 tahun itu sudah semakin membaik.

Maarten Paes perlu terbang ke banyak tempat sebelum membela Timnas Indonesia
Sumber :
  • Instagram/maartenpaes

 

"Semakin hari semakin baik," ujar Sumardji di laman resmi PSSI.

Maarten Paes sendiri masih dalam perjalanan menuju Bahrain untuk pertandingan ketiga babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan tuan rumah.

Dia menjadi satu-satunya dari 27 pemain pilihan Shin Tae-yong yang belum bergabung dengan skuad Timnas Indonesia di Bahrain.

Sumardji menegaskan terus berkomunikasi menyangkut  proses pemulihan cedera ringan yang dialami Paes yang baru akan tiba siang ini waktu setempat.

"Maarten Paes besok siang, sekitar pukul 14.40 akan tiba di Bahrain," kata Sumardji.

"Tetapi tadi kami minta dokter tim (FC Dallas) untuk berkoordinasi dan cek kondisi terakhir sebelum terbang," imbuhnya.

Setibanya di Bahrain nanti, Paes akan menjalani pemeriksaan lanjutan bersama dengan dokter tim.

Sumardji memastikan hasil pemeriksaan itu akan menentukan nasib Paes apakah bisa dimainkan atau tidak saat melawan Bahrain.

"Besok ketika Maarten datang, dokter akan langsung memeriksa kondisi terkini seperti apa dan setelah itu baru bisa kita lihat apakah bisa dimainkan atau tidak,"  beber Sumardji.

Mengenai kondisi fisik para pemain lain, Sumardji menegaskan skuad  Shin Tae-yong dalam kondisi baik dan sangat menikmati sesi latihan. 

Jumlah pemain yang sebelumnya 15 orang, kata dia, kini sudah 26 pemain yang bergabung untuk latihan di Bahrain.

"Puji syukur tidak ada yang cedera.  Semoga tim bisa tampil all out dan membawa pulang poin," katanya.

"Alhamdulillah seluruh tim kondisinya sangat baik, ini baru latihan kedua tapi bisa dihitung paling lengkap, karena sudah 26 pemain yang hadir, kalau kemarin baru 15 yang hadir," tandasnya.

(ant/yus)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral