Pemain naturalisasi Sergio van Dijk.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo

5 Pemain ini Dinaturalisasi PSSI Sebelum Era Shin Tae-yong, Performanya Dianggap Tak Sesuai Harapan di Timnas Indonesia, Masih Ingat Siapa Saja?

Selasa, 17 September 2024 - 12:13 WIB

tvOnenews.com - Tak bisa dipungkiri kesuksesan Timnas Indonesia saat ini salah satunya berkat adanya pemain naturalisasi.

PSSI selaku Federasi Sepak Bola Indonesia sudah melakukan program naturalisasi sejak beberapa tahun lalu.

Program naturalisasi dilakukan sebagai salah satu cara untuk meningkatkan kualitas dan prestasi Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia, Shin Tae-yong
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

 

Jauh sebelum era Shin Tae-yong, ada beberapa pemain yang dinaturalisasi. 

Namun, sayangnya tidak semua pemain naturalisasi bisa mempertahankan performa dan kualitasnya.

Berikut 5 pemain naturalisasi yang performanya dianggap tidak sesuai harapan saat membela Timnas Indonesia:

Pemain naturalisasi Sergio van Dijk
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo

 

1. Sergio van Dijk

Sergio van Dijk resmi dinaturalisasi pada tahun 2011 lalu. 

Namanya melejit saat membela Persib Bandung pada tahun 2012 silam, setelah berhasil menjadi top score di Liga Australia.

Sergio van Dijk mencetak 31 gol bersama Persib Bandung yang kemudian membuatnya dipanggil untuk membela Timnas Indonesia.

Sayangnya, performa Sergio di Timnas Indonesia tak sehebat saat bermain di Liga Indonesia.

Sempat digadang-gadang menjadi mesin gol di skuad Garuda, Sergio van Dijk hanya mampu mencetak satu gol dari 6 laga.

Setelah tampil di Piala AFF 2014, namanya tak lagi muncul di Timnas Indonesia.

{{imageId:208352}}

2. Osas Marvellous Saha

Osas Marvellous Saha atau dikenal Osas Saha, merupakan pemain asal Nigeria yang sudah merumput di Indonesia sejak tahun 2007 silam. 

Osas Saha juga sempat membela beberapa klub di Indonesia, seperti PSDS Deli Serdang, Persiram Raja Ampat, PSMS Medan, Perseru Serui PS, dan lainnya.

Osas Saha dinaturalisasi pada tahun 2019 silam dan mendapat panggilan untuk membela Timnas Indonesia.

Sayangnya, saat membela Timnas Indonesia Osas Saha hanya masuk sebagai pemain pengganti.

Ia juga gagal mencetak gol penalti saat laga Timnas Indonesia melawan Malaysia.

3. Bio Paulin

Bio Paulin merupakan pemain kelahiran Kamerun yang dinaturalisasi tahun 2015 silam.

Bio Paulin
Sumber :
  • Instagram - Bio Paulin

 

Sejak tahun 2007 hingga 2017, ia menjadi bek andalan Persipura Jayapura.

Ia juga sempat dipanggil untuk membela Timnas Indonesia.

Namun, sayangnya karirnya di Timnas Indonesia tak semulus saat membela Persipura. 

Bio Paulin tercatat hanya satu kali tampil saat berseragam Timnas Indonesia.

4. Esteban Vizcarra 

Esteban Vizcarra merupakan pemain PSS Sleman yang namanya mulai melejit ketika tampil apik bersama Pelita Jaya, Semen Padang dan Arema FC pada periode tahun 2010-2015.

Pemain Timnas Esteban Vizcarra
Sumber :
  • dok.instagram

 

Pada tahun 2015, Esteban Vizcarra memutuskan untuk pindah kewarganegaraan menjadi WNI.

Esteban Vizcarra juga mempersunting wanita Indonesia dan anaknya pun lahir dan besar di Indonesia.

Sayangnya, saat bersama Timnas Indonesia, Esteban Vizcarra hanya mencatatkan satu cap saja.

5. Jhonny van Beukering 

Jhonny van Beukering merupakan pemain asal Belanda yang kemunculannya di Indonesia cukup mengejutkan.

Namanya masuk daftar calon WNI yang diajukan PSSI untuk memperkuat Timnas Indonesia. 

Kolase Foto John van Beukering, Osas Saha dan Sergio Van Dijk
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com

 

Sebab, saat itu secara postur dinilai kurang ideal.

Ia memiliki badan yang gempal sehingga kemampuannya sempat dipertanyakan.

Kiprahnya bersama skuad Garuda hanya mentok di Piala AFF 2012 dengan koleksi dua penampilan. 

Setelah itu, Jhonny sempat membela Pelita Jaya di Liga Indonesia. 

Namun, semakin lama kariernya semakin meredup. Tahun 2014 lalu akhirnya ia memutuskan kembali ke Belanda.

(gwn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral