Matthew Baker.
Sumber :
  • Instagram - @Timnasindonesia

Begini Cara PSSI Yakinkan Matthew Baker untuk Menolak Panggilan Australia U-17 demi Timnas Indonesia

Rabu, 31 Juli 2024 - 21:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - PSSI membagikan cara agar Matthew Baker tetap bermain bersama Timnas Indonesia setelah mendapat panggilan dari Australia U-17.

Publik sepak bola Indonesia dikejutkan dengan tercantumnya nama Matthew Baker di daftar pemain Australia U-17 untuk laga uji coba.

Dikutip dari laman resmi Federasi Sepak Bola Australia (FFA), pelatih Socceroos memanggil 24 pemain termasuk Matthew Baker.

Mereka akan dipersiapkan untuk menghadapi laga uji coba melawan Kepulauan Solomon dan Vanuatu pada bulan depan.

Padahal, bek berusia 15 tahun tersebut menjadi bagian dari Timnas Indonesia U-16 yang berlaga di Piala AFF U-16 2024.

Dia menjadi pemain kunci Nova Arianto di lini pertahanan skuad Garuda selama turnamen tersebut berlangsung.

Bahkan, dia bermain pada babak semifinal melawan Australia dan berhasil mencatatkan satu assist pada laga tersebut.

Sayangnya, Timnas Indonesia U-16 kala itu harus menelan kekalahan dari Australia dengan skor 3-6.


Matthew Baker. Foto: tvOnenews.com - Julio Tri Saputra.

Terkait masalah ini, PSSI pun langsung bergerak cepat agar aset berharganya tersebut tidak diambil Australia.

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga memastikan bahwa Baker akan tetap bermain untuk Timnas Indonesia.

“Dia akan tetap bergabung di TC kita, tanggal 1 ya, di Bali. Sesuai dengan undangan kita," ujar Arya dalam pesan suara yang diterima, Rabu (31/7).

Saat hal ini muncul ke permukaan, Arya mengungkapkan PSSI langsung menghubungi pihak keluarga Baker.

Hasilnya, Baker akan menolak panggilan dari Australia dan siap memperkuat skuad Garuda.

"Jadi tadi sudah kita, PSSI, sudah bicara dengan keluarganya. Mereka tetap komitmen bersama kita,” kata Arya.

Matthew Baker pun secara tersirat akan tetap bermain untuk Merah Putih. Hal ini terlihat dari unggahannya di akun Instagram miliknya.

Dia menampilkan foto sedang memegang bendera Indonesia. Unggahan ini pun menjadi penegasan bahwa dirinya cinta Indonesia. (fan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral