Timnas Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Yordania U-23 dan memastikan diri lolos ke perempat final Piala Asia U-23 2024..
Sumber :
  • PSSI

Media Vietnam Soroti Kemenangan Fantastis Timnas Indonesia Atas Yordania, Tim Garuda Menyelamatkan Muka Sepak Bola Asia Tenggara

Senin, 22 April 2024 - 09:19 WIB

Menurut Soha.vn, Indonesia bersama Vietnam U-23 kembali menorehkan tonggak sejarah di turnamen Asia.

Media Vietnam ini juga terkesan atas permainan impresif para punggawa tim Garuda, berkat taktik yang indah mampu menembus pertahanan Yordania.

Terutama dua gol indah tim Garuda, pada menit ke-40 hanya dengan dua operan, Witan Sulaeman mampu menyelesaikan dan melepaskan tembakan sangat berkelas ke sudut jauh untuk menambahkan keunggulan menjadi 2-0.

Selanjutnya tim besutan Shin Tae-yong itu harus menunggu lawan di Grup B antara Jepang U-23 atau Korea U-23.

Mengutip dari media Vietnam, prestasi Indonesia U-23 ini juga membantu sepak bola Asia Tenggara mengembalikan tonggak sejarah yang mengesankan, dengan dua tim lolos dari babak penyisihan grup final Piala Asia U-23 2024.

Sebelumnya, pada tahun 2018 hanya ada dua wakil Asia Tenggara yang mencapai babak perempat final yakni Vietnam U-23 dan Malaysia U-23.

Sekalipun Thailand U-23 juga meraih hasil bagus di babak terakhir, pencapaian di atas akan dibatalkan. 

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral