Dua Laga Tandang Beda Negara, Persib Pilih Tak Balik Bandung.
Sumber :
  • tvOnenews/Dwi RB

Dua Laga Tandang Beda Negara, Persib Pilih Tak Balik Bandung

Kamis, 26 September 2024 - 14:03 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Persib Bandung tidak akan pulang dulu ke Bandung usai bertamu ke markas Madura United. Tim akan langsung terbang ke Hangzhou, China untuk tampil di AFC Champions League Two.

Tim asuhan Bojan Hodak tersebut akan tampil dalam partai lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ketujuh di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Sabtu (28/9/2024). Sedangkan laga melawan Zhejiang digelar pada Kamis (3/10/2024).

Menghadapi dua laga tandang beruntun, Persib akan menyiapkan amunisi terbaiknya. Untuk mempersingkat durasi perjalanan, Bojan pun membuat rute menjadi lebih efisien karena ini berkaitan dengan program latihan dan waktu recovery anak asuhnya.

"Kemungkinan membawa 22 pemain. Karena setelah itu, kami tidak akan pulang dulu dan akan langsung pergi ke China," tutur Bojan Hodak ketika diwawancara di Stadion SPOrT Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Kamis (26/9/2024).

Jika tim pulang dulu ke Bandung usai tampil kontra Madura United, Bojan mengatakan itu membuang-buang waktu. Apalagi penerbangan ke China memakan waktu, sehingga berpengaruh pada agenda persiapan tim.

Karena itu, dia ingin memaksimalkan masa jeda antar laga dengan langsung terbang ke China. Persib juga perlu tiba lebih cepat ke negara tempat digelarnya pertandingan untuk melakukan aklimatisasi cuaca.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:36
01:07
02:33
00:50
03:23
06:45
Viral