Ketua DPP PDIP Puan Maharani..
Sumber :
  • Antara

Puan: Penambahan Komisi DPR Akan Dimatangkan Setelah Prabowo Jadi Presiden

Kamis, 26 September 2024 - 17:24 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua DPR RI Puan Maharani menyebut penambahan komisi DPR akan langsung dimatangkan setelah pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Diketahui, pelantikan tersebut akan dilakukan pada 20 Oktober 2024 di Kompleks DPR RI, Jakarta.

“Sudah dikaji. Kita akan matangkan nanti setelah kemudian Presiden terpilih nantinya mematangkan,” ucap Puan di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Kamis (26/9/2024).

Meski demikian, Ketua DPP PDIP itu belum bisa memastikan berapa jumlah komisi yang ditambah.

Dia juga menyebut jumlah tersebut akan disesuaikan dengan jumlah kementerian pada pemerintahan Prabowo-Gibran.

Selanjutnya, DPR akan melakukan musyawarah mufakat untuk menentukan jumlah komisi yang akan ditambah.

“Kira-kira berapa kementerian yang kemudian akan dipertimbangkan dan dipastikan berapa kebutuhannya,” jelas Puan.

Sebelumnya, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo alias Bamsoet memastikan penambahan jumlah komisi di DPR RI pada pemerintahan Prabowo-Gibran bukan untuk bagi-bagi jabatan.

“Ya enggak lah. Enggak lah. Enggak ada bagi-bagi jabatan, sesuai porsinya masing-masing aja. Kan ada porsinya sesuai dengan jumlah suara, jumlah kursi di Parlemen, kan gitu. Jadi bukan bagi-bagu jabatan,” tegas Bamsoet di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Selasa (24/9/2024).

Wakil Ketua Umum Partai Golkar itu menjelaskan penambahan jumlah komisi di DPR untuk menyesuaikan kebutuhan pemerintah.

“Ya menurut saya langkah pemerintahan harus diikuti dengan langkah di parlemen. Jadi langkah eksekutif harus diimbangi dengan langkah legislatif,” bebernya.

Bamsoet juga mengaku setuju adanya penambahan jumlah komisi di DPR.

Hal ini untuk menyesuaikan bertambahnya jumlah kementerian.

Dengan demikian, tidak ada komisi tertentu yang menanggung beban lebih berat karena memiliki jumlah mitra lebih banyak.

“Kan untuk lebih melancarkan tugas-tugas eksekutif dalam lima tahun ke depan,” tandas Bamsoet.(saa/lkf)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:36
01:07
02:33
00:50
03:23
06:45
Viral