Cambridge University Press and Assesment Jadi Target Kerja Sama Sekolah di Indonesia.
Sumber :
  • Tim tvOnenews

Pentingnya Penilaian Bahasa Inggris Berstandar CEFR, Cambridge University Press and Assesment Jadi Target di Indonesia

Jumat, 14 Juni 2024 - 09:02 WIB

Jakarta, tvOnenews.comCambridge University Press and Assessment jadi target sekolah di Indonesia untuk menjalin kerja sama. Hal itu lantaran lembaga tersebut sudah menjadi lembaga pendidikan ternama dunia.

Cambridge University Press and Assessment berfokus pada pengembangan materi pembelajaran, pelatihan, dan penilaian bahasa Inggris bertaraf internasional dan berstandar CEFR (Common European Framework of Reference for Languages). 

Salah satu sekolah di Indonesia yang diketahui sudah bekerja sama adalah Sekolah Yehonala. Penandatanganan MoU dilaksanakan di Kantor Cambridge, Jakarta.

"Kami ingin mempersiapkan anak-anak untuk lebih mudah masuk ke dunia kerja global. Kerjasama dengan Cambridge ini akan memberikan dukungan signifikan bagi upaya kami," ujar Mitosima The Anakunda pada Jumat (14/6/2024).

Sebagai bagian dari kerja sama ini, Cambridge University Press and Assessment akan memfasilitasi materi pembelajaran (buku), pelatihan dan pengembangan guru, serta penilaian bahasa Inggris bersertifikat internasional. 

Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan bahasa Inggris para siswa dan guru, sehingga mereka dapat meningkatkan keterampilan bahasa inggris dengan baik dalam konteks global.

Sonya Tobing, Country Head, Cambridge University Press and Assessment Indonesia, juga memaparkan, “Cambridge menyambut baik komitmen Sekolah Yehonala dalam menciptkan generasi yang berwawasan global, oleh karena itu Cambridge hadir untuk ‘membukakan pintu’ bagi siswa dan juga guru melalui materi pembelajaran, pelatihan, dan sertifikasi," jelasnya..

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral